Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Kejaksaan Negeri Magetan Gelar Pasar Murah



Media Nusantara || MAGETAN , -  Menjelang Lebaran, sudah bukan menjadi hal yang aneh lagi jika kebutuhan bahan pokok mengalami kenaikan yang...


Media Nusantara || MAGETAN, - Menjelang Lebaran, sudah bukan menjadi hal yang aneh lagi jika kebutuhan bahan pokok mengalami kenaikan yang signifikan. Tak sedikit masyarakat yang taraf ekonominya menengah kebawah mengeluhkan adanya kenaikan bahan pokok yang mulai dialami sejak awal puasa kemarin. 

Untuk itu, mengacu pada instruksi presiden Republik Indonesia untuk melakukan stabilisasi harga bahan pangan yang saat ini mengalami kenaikan, Kejaksaan Negeri Magetan dan Ikatan Adhyaksa Darmakarini hadir ditengah-tengah masyarakat dengan membuka Pasar dan Bazar Murah bertempat di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Magetan. Kamis pagi, (04/04/2024). 

Adapun untuk mensukseskan kegiatan ini Kejaksaan Negeri Magetan juga mendatangkan sejumlah pihak, diantaranya Bulog, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kab. Magetan, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) serta Pabrik Gula (PG) untuk mensuplay bahan pokok yang akan dijual pada masyarakat dengan harga dibawah rata-rata di pasaran. 

Adanya pasar murah ini, masyarakat Magetan menyambut antusias, hal itu terbukti sebelum bazar dimulai ratusan warga telah memadai lokasi bazar. Dengan tertib mereka antri untuk mendapatkan kupon, kemudian setelah itu diarahkan untuk membeli sejumlah bahan pokok seperti beras, telur, gula, minyak goreng, dan mie instan. 

Saat ditemui ditengah-tengah acara, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Magetan Yuana Nurshiyam, S.H., M.Hum mengungkapkan bahwa tujuan dari digelarnya pasar murah ini ialah membantu masyarakat khususnya yang menengah kebawah dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok sekaligus sebagai antisipasi lonjakan harga yang biasa terjadi tiap ramadhan dan lebaran.

"Kita ingin sedikit meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, khususnya bahan-bahan kebutuhan pokok," terangnya. 

"Ini juga sesuai dengan Instruksi Presiden agar segenap jajaran stakeholder ikut serta dalam melakukan penstabilan harga kebutuhan pokok, apalagi menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 2024," imbuhnya. 

Lebih lanjut, Yuana menjelaskan kegiatan pasar murah ini digelar mulai dari pukul 10.00 - 12.00 wib, dengan kuota yang tidak terbatas. Sehingga masyarakat bebas untuk membeli segala barang-barang pokok sesuai dengan kebutuhannya. 

"Kita sediakan kuota tak terbatas sehingga masyarakat khususnya warga Magetan bebas untuk datang dan membeli bahan pokok sesuai dengan kebutuhan," ucapnya. 

Menurut Yuana, pasar murah ini merupakan kali pertama yang diselenggarakan oleh Kejaksaan Negeri Magetan, oleh karena itu dirinya berharap agar kegiatan seperti ini bisa diselenggarakan setiap tahun, sehingga masyarakat penerima manfaat dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

"Ini yang pertama kali, semoga ditahun depan dan tahun-tahun selanjutnya dapat kembali dilaksanakan agar masyarakat merasa terbantu," Pungkasnya.

Penulis :Redaksi 

COMMENTS

Pengunjung Hari ini

Nama

Advertorial,27,Berita-Investigasi,18,Berita-Terbaru,318,Berita-Utama,277,Daerah,113,Hobby,13,Hukum-Kriminal,93,Internasional,31,Kesehatan,12,Nasional,94,Pemerintah,59,Perumahan,10,Politik,43,Polri,151,Religi,67,Sejarah,1,Selebritis,1,Seni-Budaya,7,Technology,24,TERBARU,40,TNI,44,UTAMA,11,
ltr
item
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia: Kejaksaan Negeri Magetan Gelar Pasar Murah
Kejaksaan Negeri Magetan Gelar Pasar Murah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhOzmfPdSKtxqXKWYzl-_64kv9utR9esNns59VAY64WDz5r1WY-aUnc8Gi4XbCXPoq_YTqiL3uxcYGHU1VlRUfdgV73TD86PuEeIKXNsI_B09OGFMstK0vzgEiEneFk8dYssy_VW2_e9v-PrlIzjsOCeTKTHwI_MCqkgL3rb1CNhL5kObllSN0V4c7ucrA/s320/1712286157133.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhOzmfPdSKtxqXKWYzl-_64kv9utR9esNns59VAY64WDz5r1WY-aUnc8Gi4XbCXPoq_YTqiL3uxcYGHU1VlRUfdgV73TD86PuEeIKXNsI_B09OGFMstK0vzgEiEneFk8dYssy_VW2_e9v-PrlIzjsOCeTKTHwI_MCqkgL3rb1CNhL5kObllSN0V4c7ucrA/s72-c/1712286157133.jpg
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia
https://www.medianusantara.co.id/2024/04/kejaksaan-negeri-magetan-gelar-pasar.html
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/2024/04/kejaksaan-negeri-magetan-gelar-pasar.html
true
4129672720319406382
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy