Danrem 172/PWY : Penyerangan Koramil Kurulu Adalah Upaya Provokasi



Media Nusantara || JAYAPURA , -  Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI J.O Sembiring menyebut bahwa penyerangan Koramil Kurulu yang dilakukan o...


Media Nusantara || JAYAPURA, - Komandan Korem 172/PWY Brigjen TNI J.O Sembiring menyebut bahwa penyerangan Koramil Kurulu yang dilakukan oleh sekelompok masyarakat beberapa waktu lalu merupakan upaya provokasi dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab agar TNI melakukan tindakan melanggar Hukum.

Hal tersebut disampaikan oleh Danrem kepada awak media disela-sela mendampingi Pangdam XVII/Cenderawasih pada peresmian Tugu Pancasila di Distrik Waris, Kab. Keerom, Papua, pada Senin (1/5).  

Lebih lanjut Danrem menjelaskan bahwa pada tanggal 27 April malam saat personel Koramil Kurulu melakukan pergeseran, saat dijalan pulang terdapat orang mabuk dan melempari kendaraan yang digunakan oleh anggota Koramil, karena mabuk sehingga diamankan dan diserahkan langsung ke Polsek.
 
Pada dini harinya, masyarakat Kampung Waga-waga diprovokasi isu penculikan yang dilakukan oleh Koramil Kurulu sehingga kemudian ada sekitar 50 orang masyarakat mencoba merangsek ke kantor koramil dan melakukan pengrusakan bahkan melakukan pembakaran rumah warga Kampung Jiwika serta melakukan pemalangan jalan di jalan Trans Jayapura-Wamena. 

“Jadi mereka berupaya memancing kita (TNI) untuk melakukan kekerasan dengan memanfaatkan masyarakat khususnya para remaja. Mereka mendobrak Makoramil dengan alasan bebaskan teman kami, padahal kami sudah serahkan ke pihak Kepolisian. Jadi tidak ada penculikan yang ada orang mabuk yang mengganggu dan diamankan oleh TNI serta saat itu juga langsung diserahkan kepada Kepolisian,” tegas Danrem.

Terkait penyerangan dan pengrusakan Makoramil tersebut, Danrem mengapresiasi Danramil Kurulu Kapten Inf Yubelinus Simbiak yang juga merupakan salahsatu Putra Daerah Papua terbaik, dalam mengambil tindakan saat terjadinya penyerangan dengan mengamankan seluruh senjata dan seluruh anggotanya siaga.

“Saya bangga dengan Danramil dan anggotanya yang tidak terpancing dan tidak ada anggota yang membuka tembakan. Saat itu Danramil menyampaikan untuk mundur yang terpenting barang-barang aman kemudian anggota tidak ada yang terluka,” kata Danrem.

“Saat ini juga masyarakat Kurulu sendiri marah kepada masyarakat wilayah lain yang datang ke Kurulu dan membuat onar tersebut, tetapi saya telah perintahkan kepada Dandim untuk menjaga masyarakat agar tidak terjadi bentrok. Selanjutnya saya sudah perintahkan kepada Dandim untuk mengambil langkah-langkah seperti ganti rugi atau kita proses hukum bagi para pelaku dengan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian,” tambahnya. 

Danrem juga mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya telah memerintahkan anggotanya untuk mengungkap dan mencari penjualan minuman keras ilegal yang menjadi salahsatu penyebab tindakan kriminal termasuk minuman keras lokal yang cukup banyak di Wamena. 

“Hal ini sudah saya koordinasikan dengan jajaran dan akan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian,” pungkas Danrem.

Penulis : Redaksi 

COMMENTS

Pengunjung Hari ini

Nama

Advertorial,28,Berita-Investigasi,22,Berita-Terbaru,324,Berita-Utama,283,Daerah,119,Hobby,14,Hukum-Kriminal,96,Internasional,31,Kesehatan,12,Nasional,95,Pemerintah,59,Perumahan,10,Politik,43,Polri,153,Religi,67,Sejarah,1,Selebritis,1,Seni-Budaya,7,Technology,24,TERBARU,40,TNI,44,UTAMA,11,
ltr
item
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia: Danrem 172/PWY : Penyerangan Koramil Kurulu Adalah Upaya Provokasi
Danrem 172/PWY : Penyerangan Koramil Kurulu Adalah Upaya Provokasi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgRFzt2Gnf7t8HcLQUfogRJkS9_Oqp0nifYOfLGNsS8RlnpjFnTo2JXZPfBm-cfo9SNY2OtQaToVFDe1eB-MIJVp7Sn71qvwV7WmpRcx04Vp7NGYBv_fEY4P6aLqckySRU20chemzXkdrAtOyBaw60GYVlhcsuMKXVh02tUCtL_XCvCAsZH3gTzm1ou/s320/1683121522328.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgRFzt2Gnf7t8HcLQUfogRJkS9_Oqp0nifYOfLGNsS8RlnpjFnTo2JXZPfBm-cfo9SNY2OtQaToVFDe1eB-MIJVp7Sn71qvwV7WmpRcx04Vp7NGYBv_fEY4P6aLqckySRU20chemzXkdrAtOyBaw60GYVlhcsuMKXVh02tUCtL_XCvCAsZH3gTzm1ou/s72-c/1683121522328.jpg
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia
https://www.medianusantara.co.id/2023/05/danrem-172pwy-penyerangan-koramil.html
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/2023/05/danrem-172pwy-penyerangan-koramil.html
true
4129672720319406382
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy