Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Laksanakan Program SULING, Kapolres Bondowoso dan Dandim Gelar Vaksinasi Kejar Herd Immunity



Medianusantara.co.id || BONDOWOSO , - Program Suling ( Subuh Keliling ) yang digagas oleh Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko terus dioptimalka...


Medianusantara.co.id || BONDOWOSO
, - Program Suling ( Subuh Keliling ) yang digagas oleh Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko terus dioptimalkan. 

Program yang bertujuan utama meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa bagi seluruh anggota Polri dalam hal ini Polres Bondowoso, juga dalam rangka membangun sinergitas Polri dengan Tokoh Agama dan elemen masyarakat.

Hal tersebut seperti disampaikan oleh Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko di Mapolres Bondowoso usai apel pagi, Senin, ( 14/3/22).

Menurut Kapolres Bondowoso,program SULING juga akan diisi juga untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas sesuai perkembangan situasi dan kondisi di wilayah hukum Polres Bondowoso.

“Saat ini kita masih dikelilingi oleh Covid, maka pada program SULING kita berikan himbauan tentang protokol kesehatan (Prokes) selain Kamtibmas,”kata AKBP Wimboko.

Masih kata AKBP Wimboko,bahwa pelaksanaan Program SULING selain melibatkan para PJU Polres dan Kapolsek yang ada di jajaran, pihaknya juga menggandeng anggota TNI yang ada di Bondowoso.

“Kemarin kami bersama Pak Dandim Bondowoso melaksanakan Program SULING di Masjid Nurul Hasan dengan menggelar vaksinasi warga yang ikut sholat subuh berjamaah,”kata AKBP Wimboko.

Ditambahkan oleh Kapolres Bondowoso ini, Vaksinasi yang dilakukan di Masjid Nurul Hasan, Kelurahan Sekarputih, Bondowoso adalah komitmen Polres Bondowoso dalam rangka membantu Pemerintah untuk penanganan pandemi Covid gelombang tiga ( Omicron).

“Agar cepat tercapai kekebalan komunitas ( herd Immunity) di wilayah Kabupaten Bondowoso,sehingga diharapkan pandemi ini segera bisa jadi endemi,”tambah AKBP Wimboko.

Selain Vaksinasi,pihaknya juga membagikan Vitamin gratis untuk masyarakat yang pada saat dilaksanakan Program SULING oleh Polres Bondowoso ikut Sholat Subuh berjamaah.

Sementara itu di tempat terpisah, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto mengatakan, bahwa dalam upaya penanganan Covid di Jawa Timur, akan terus dilakukan hingga benar - benar pandemi menjadi endemi.

"Terus kita upayakan pencegahan penyebarannya, dengan mengoptimalkan giat Pamor Keris dan vaksinasi," kata Kombes Dirmanto.

Terkait Program SULING yang digagas Polres Bondowoso,Kombes Pol Dirmanto mengatakan bahwa Program SULING adalah ide kreatif dalam mengimplementasikan apa yang menjadi tugas pokok Polri.

“Bagus dan saya rasa itu kreatif,”ujar Kombes Pol Dirmanto,di Bid Humas Polda Jatim.

Pada pelaksanaan setiap kegiatan dalam rangka penanganan Covid ini,kata Kombes Dirmanto pihak Polda Jawa Timur dan jajarannya tetap mengedepankan Tugas Wewenang dan Tanggung jawab.

"Bagian dari tugas kami dalam memberikan pengayoman,perlindungan dan pelayanan masyarakat,apapun bentuk atau nama kegiata dalam melaksanakannya," pungkas Kombes Pol Dirmanto. (**19/humas)

Penulis : Yudh

COMMENTS

Pengunjung Hari ini

Nama

Advertorial,26,Berita-Investigasi,16,Berita-Terbaru,315,Berita-Utama,274,Daerah,112,Hobby,12,Hukum-Kriminal,92,Internasional,31,Kesehatan,12,Nasional,92,Pemerintah,59,Perumahan,10,Politik,43,Polri,151,Religi,66,Sejarah,1,Selebritis,1,Seni-Budaya,7,Technology,24,TERBARU,40,TNI,44,UTAMA,11,
ltr
item
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia: Laksanakan Program SULING, Kapolres Bondowoso dan Dandim Gelar Vaksinasi Kejar Herd Immunity
Laksanakan Program SULING, Kapolres Bondowoso dan Dandim Gelar Vaksinasi Kejar Herd Immunity
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhXgwlk824c5T7ExgcGj1fmnMDYEH15mF_F3Q_6GAmOYH6S5Vsh8p-SSj2_8LFEF7Tzxk1AlMRX49VoLRE0LCheOYH4b79se3rpkPQWzPUbUPRZ4XFgxW9ghI1VzvmNi4p5ZwoQ-MjwU64wfg6HsJE5WCLLSxTZ8HYucU70aEjA76ImxtSrzL11Velo=w400-h266
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhXgwlk824c5T7ExgcGj1fmnMDYEH15mF_F3Q_6GAmOYH6S5Vsh8p-SSj2_8LFEF7Tzxk1AlMRX49VoLRE0LCheOYH4b79se3rpkPQWzPUbUPRZ4XFgxW9ghI1VzvmNi4p5ZwoQ-MjwU64wfg6HsJE5WCLLSxTZ8HYucU70aEjA76ImxtSrzL11Velo=s72-w400-c-h266
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia
https://www.medianusantara.co.id/2022/03/laksanakan-program-suling-kapolres.html
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/2022/03/laksanakan-program-suling-kapolres.html
true
4129672720319406382
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy