Dipersulit Beli Solar BBM Bersubsidi, Puluhan Petani Gelar Aksi Pakai Traktor di Jombang



Media Nusantara || JOMBANG , -   Pemandangan tak biasa tejadi di halaman kantor Pemerintah Kabupaten Jombang pada Selasa (21/2/2023) siang. ...


Media Nusantara || JOMBANG, -  Pemandangan tak biasa tejadi di halaman kantor Pemerintah Kabupaten Jombang pada Selasa (21/2/2023) siang. Puluhan petani dengan kendaraan traktornya, memadati hingga menutupi jalan KH Wahid Hasyim Jombang ini.

Pasalnya, mereka gelar aksi yang tertuju ke pimpinan Pemerintah Kabupaten Jombang. Gelar aksi yang diwarnai dengan membawa traktor disertai poster berisikan sindiran, dilakukan setelah merasa geram dipersulit untuk mendapatkan BBM jenis solar bersubsidi.

Hendro Prasetyo (41) salah satu petani yang turut antusias mengikuti aksi tersebut menyebutkan jika, para petani di Kabupaten Jombang sudah geram dengan dipersulit untuk membeli Solar di beberapa SPBU di Kabupaten Jombang.

"Kami para petani di sini sudah bingung untuk mencari dan membeli solar. Soalnya kenapa, di beberapa SPBU di Kabupaten Jombang ini sudah menolak para petani untuk membeli solar subsidi. Meskipun kami sudah membawa surat keterangan dari desa, tetap saja dipersulit dan tidak diperbolehkan. Makanya kami geram dan gelar aksi saat ini," ujarnya kepada awak media.

Sekitar pukul 09.30 WIB pantauan di lokasi, para petani dengan kendaraan traktor dan beberapa posternya yang dibawa tiba di halaman kantor Pemkab Jombang. Usai traktornya diparkir rapi menutupi jalan, para petani berkumpul untuk melakukan orasi.

Satu persatu perwakilan petani se Kecamatan Jombang ini berorasi di depan gerbang Pemkab Jombang. Di sini juga terdapat beberapa anggota kepolisian dan satpol PP yang melakukan penjagaan.

"Kalau dalam aturannya kan kita sebagai petani cukup membawa KTP dan surat keterangan desa, untuk membeli solar subsidi itu. Tapi pada faktanya di lapangan (SPBU) masih ada saja yang tidak memperbolehkan dan mempersulit kami. Jadi di beberapa SPBU itu menyuruh kami untuk melengkapi persyaratan yang lainnya, dan itu banyak serta mempersulit dah pada intinya," jelasnya saat ditemui awak media.

Dari situ pihaknya berinisiatif untuk menggelar aksi dengan warna warni isi tuntutan. Sementara itu diharapkan Pemerintah Kabupaten Jombang mampu memfasilitasi cara patani untuk mendapatkan BBM jenis solar bersubsidi tersebut.

"Ada beberapa tuntutan, namun pada intinya kami meminta agar Bupati Jombang menfasilitasi petani agar mempermudah untuk membeli BBM bersubsidi. Dan kepada Pemkab Jombang melalui dinas pertanian, agar mensosialisasikan langsung kepada kami seputar cara mendapatkannya itu," katanya.

"Harapannya tuntutan kami ini dikabulkan semua. Kalau tidak dengan jangka waktu 14 hari ini, maka kami para petani akan kembali unjuk rasa lagi dengan massa yang lebih besar atau banyak," lanjutnya memungkasi.

Tak lama berselang, sejumlah perwakilan petani ini diperkenankan untuk memasuki kantor pemerintah setempat. Di sana, mereka akan berorasi dengan M Shaleh Staf Ahli Bupati Bidang Hukum Pemerintahan Kesra dan Politik Kabupaten Jombang.

Audiensi berlangsung cukup singkat, sekitar 30 menitan. Usai kemudian, para petani kembali ke kendaraan traktornya masing-masing dan meninggalkan titik kumpul aksi.

Penulis : Redaksi 

COMMENTS

Pengunjung Hari ini

Nama

Advertorial,28,Berita-Investigasi,22,Berita-Terbaru,324,Berita-Utama,283,Daerah,119,Hobby,14,Hukum-Kriminal,96,Internasional,31,Kesehatan,12,Nasional,95,Pemerintah,59,Perumahan,10,Politik,43,Polri,153,Religi,67,Sejarah,1,Selebritis,1,Seni-Budaya,7,Technology,24,TERBARU,40,TNI,44,UTAMA,11,
ltr
item
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia: Dipersulit Beli Solar BBM Bersubsidi, Puluhan Petani Gelar Aksi Pakai Traktor di Jombang
Dipersulit Beli Solar BBM Bersubsidi, Puluhan Petani Gelar Aksi Pakai Traktor di Jombang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhwepxcqOWuxW0sdS3u9hBRUmTyyPRIulmQXYXJnEdBiO_gGNAZ40MPJEJRdPjcz0FLxm9PFt8EAxKkLAB6iRzUvrvpif3acSXeNYsFtvr-MH73ifjZHwVWRXQxJRq_mmC5A_UjCvMWB9_sObXKGT691UcSYyaDXr7NWcBV3xLlpCrsln3hLhAAz9mP/s320/IMG-20230221-WA0005.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhwepxcqOWuxW0sdS3u9hBRUmTyyPRIulmQXYXJnEdBiO_gGNAZ40MPJEJRdPjcz0FLxm9PFt8EAxKkLAB6iRzUvrvpif3acSXeNYsFtvr-MH73ifjZHwVWRXQxJRq_mmC5A_UjCvMWB9_sObXKGT691UcSYyaDXr7NWcBV3xLlpCrsln3hLhAAz9mP/s72-c/IMG-20230221-WA0005.jpg
Media Nusantara Situs Pemberitaan Indonesia hingga Dunia
https://www.medianusantara.co.id/2023/02/dipersulit-beli-solar-bbm-bersubsidi_21.html
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/
https://www.medianusantara.co.id/2023/02/dipersulit-beli-solar-bbm-bersubsidi_21.html
true
4129672720319406382
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy